Sejumlah Saksi Diperiksa, Polisi Terus Buru Pelaku Pembunuh Reval

oleh -
oleh
Sejumlah Saksi Diperiksa, Polisi Terus Buru Pelaku Pembunuh Reval

Deliserdang | Kepolisian Polsek Sunggal terus berusaha mengungkap penyebab kematian Reval Pahrudin (18) warga Jalan Kopi Kelurahan Sukamaju Kecamatan Binjai Kota Binjai yang jasadnya di temukan kemarin di jalan Wakaf/Pertanian, Dusun 4, Desa Serbajadi, Kecamatan Sunggal Kabupaten Deliserdang.

Kanit Reskrim Polsek Sunggal, AKP Budiman Simanjuntak saat dikonfirmasi mengaku saat ini pihaknya masih melakukan pengejaran terhadap pelaku. “Masih kita buru. Bantu Doa ya, mudah-mudahan secepatnya kita tangkap,” ujarnya.

Keterangan yang berhasil di peroleh Beritanusa menyebutkan sejumlah saksi sudah dimintai keterangan oleh personel Polsek Sunggal. Salah satu saksi berinisial IS (55), mengaku melihat satu unit sepedamotor Honda Beat memasuki lokasi kejadian, sekira jam 19.00 WIB. Menurut IS, sepedamotor terlihat ditunggangi 3 pria, dan salah satunya diduga adalah Repal. Tak lama setelah sepedamotor tersebut masuk, satu unit betor juga terlihat menyusuri Jalan Wakaf ke arah lokasi temuan jasad remaja itu.

Diduga korban dihabisi para pelaku saat berada di atas sepedamotor tersebut. Pasalnya, di lokasi terlihat banyak cipratan darah pada beberapa daun, pohon serta rerumputan di sana. Setelah memastikan Repal tewas, pelaku yang diduga lebih dari satu orang itu menyeret jasad remaja tersebut ke perladangan jambu.

Dari lokasi, petugas disebut menemukan dua pasang sandal, sebilah pisau dan sebuah obeng. Kedua alat tersebut diduga alat yang digunakan pelaku untuk menghabisi nyawa korban. “Ada selop, ada obeng sama pisau semalam dapat di sini,” kata warga yang ditemui di lokasi kejadian.

Sementara itu keluarga dan beberapa teman teman korban yang di temui beritanusa terpisah sangat berharap pihak kepolisian segera menangkap pelaku pembegalan yang di nilai sangat sadis tersebut.

“Kami sangat berharap pelakunya segera ditangkap dan dapat dihukum seberat – beratnya, kemenakan kami itu orang baik dan selama hidupnya selalu membantu keluarga,” ungkap Deni uwak korban.

Teman teman Reval juga berharap pelaku pembegalan yang menyebabkan Reval meninggal segera ditangkap karena dengan masih pelakunya bebas berkeliaran bisa jadi hal yang sama juga dialami orang lain.

“Polisi harus segera menangkap pelaku pembunuh Reval biar masyarakat bisa tenang, dengan adanya kejadian ini kami merasa was was untuk keluar rumah apalagi malam hari,” harap Hasan teman korban seraya mengingatkan teman temannya untuk selalu berhati – hati bila mengendarai sepeda motor terutama pada malam hari. (red)