Asahan | Pendataan Keluarga Tahun 2021 secara serentak di seluruh wilayah Indonesia termasuk di Kabupaten Asahan akan dilakukan mulai 1 April sampai dengan 31 Maret.
Hal ini disampaikan Bupati Asahan H. Surya, B. Sc. melalui Pj. Sekda Kabupaten Asahan Drs. Jhon Hardi Nasution, M. Si. dalam acara pembukaan Sosialisasi Pendataan Keluarga Tahun 2021, Selasa (16/3/2021) di Aula Melati Kantor Bupati Asahan Jalan Sudirman Kisaran.
Jhon mengatakan, hasil pendataan keluarga Tahun 2021 dapat dijadikan dasar perencanaan kebijakan dan pelaksanaan operasional program Pembangunan Keluarga, Kependudukan dan Keluarga Berencana (Bangga Kencana) bertujuan untuk mengarahkan agar keluarga mempunyai rencana berkeluarga, punya anak, pendidikan dan program pembangunan lainnya dalam rangka mewujudkan visi misi Kabupaten Asahan yaitu masyarakat Asahan Sejahtera yang Religius dan Berkarakter.
Hal ini sesuai dengan Undang-Undang Nomor 52 Tahun 2009 tentang perkembangan kependudukan dan pembangunan keluarga, bahwa Pemerintah Daerah wajib mengumpulkan, mengolah dan menyajikan data dan informasi mengenai Bangga Kencana.
Jhon meminta kepada seluruh Camat, Kepala Desa/Lurah, Kepala Dusun/Kepala Lingkungan se-Kabupaten Asahan untuk mendukung pelaksanaan pendataan keluarga di Kabupaten Asahan.
“Kepada seluruh petugas tetap mematuhi protokol kesehatan dengan memakai masker, mencuci tangan pakai sabun dan menjaga jarak,” imbaunya.
Sementara, Kasi Pengendaliam Penduduk dan Informasi Data Dinas (P2KBP3A) Kabupaten Asahan Eriyanti Siregar, S.K.M. melaporkan, kegiatan ini mengacu pada surat Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Sumatera Utara Nomor : 376/LP.302/J.5/2021 tentang sosialisasi pendataan keluarga 2021.
Jumlah peserta 80 orang terdiri dari utusan Dinas P2KBP3A, Disdukcapil, Dinas Kesehatan, Camat se-Kabupaten Asahan, Perangkat Desa, Manajer Pengelolaan Data (Setiap Kecamatan), Manajer Data, Supervisor dan Kader.
Kegiatan tersebut dipandu Narasumber Koordinator Bidang Penggerakan dan Informasi BKKBN Provinsi Sumatera Utara, Dra. Rabiatun Adawiyah, M.P.H., Analis Datin BKKBN Provinsi Sumatera Utara, Dicky Eko Pratowo, S. Sos., Sub Koordinator Kespro BKKBN Provinsi Sumatera Utara Wiwik Aprida, S.K.M. dan Kepala Dinas P2KBP3A Kabupaten Asahan, Drs. Muhilli Lubis. (Yanto).