Kapolres Batu Bara Berbagi Pada Tukang Bandrek

oleh -
oleh

Batu Bara | Tugas aparat kepolisian, selain menegakkan hukum, juga mengayomi, melindungi serta melayani masyarakat, sebagaimana dilakukan Kapolres Batu Bara selalu berbagi dan bersedekah pada warga yang kurang mampu dan benar – benar berhak menerima.

Kali ini, Kapolres Batu Bara AKBP H Ikhwan Lubis SH MH berbagi pada tukang bandrek membeli minuman bandrek serta memberikan sembako dan ikan lele.

Raju tukang bandrek merasa terharu ketika jualnya laris terjual habis dan mendapatkan bantuan langsung dari Kapolres Batu Bara.

“Mimpi apa..ya, sosok pemimpin langsung beli jualan saya serta memberikan bantuan Sembako, ikan lele serta amplop, Saya salut berbagi ala Kapolres Batu Bara”, Kata Raju.Kamis(30/07/2020) di Polsek Labuhan Ruku.

Raju berharap pberian Kapolres Batu Bara menjadi berkah dan dapat berkembang biak bagi ikan lele sesuai keinginannya membudayakan. Ketahuan pagan dan tetap mengikuti anjuran protokoler kesehatan Katanya Raju,  20 ekor bibit ikan lele bisa berkembang menjadi banyak.

“Polisi jadi pengayom masyarakat yang bijak sana, kami bangga”, ucap Raju.

Disela – sela Panen ikan lele, Kapolres Batu Bara  AKBP Ikhwan Lubis SH.MH didampingi Kasat Binmas AKP M.Safii SH  dan Kapolsek Labuhan Ruku AKP M. Isqad SH serta Waka polsek  IPTU  Rudi , dan Personil Bhabinkantibmas mengatakan dalam menciptakan  Swasembada pangan, hal tersebut di buktikan hasil Panen raya Padi, panen sayuran dan ternak di wilayah Polsek Indrapura.

“Salut buat para polsek yang telah memberi contoh yang baik dengan membagikan hasil panennya kepada masyarakat” Ungkap Kapolres.

Sementara itu, Kapolsek Labuhan Ruku AKP Isqad SH menyampaikan budidaya ikan lele yang dilakukan contoh buat masyarakat agar membiasakan berdikari, dimana Bhabinkamtibmas akan melakukan sosialisasi tata cara praktis pembuatan kolam tanpa merusak tanah,  ikan lebih sehat juga lebih cepat untuk dipanen.

“Sekitar 300 kg ikan lele dan 40 paket sembako dibagikan kemasyarakat diantaranya abang becak, pedagang keliling dan para janda – janda di wilayah hukum polsek Labuhan ruku”, ucap AKP Isqad SH.( Yusuf)